TIPS JUALAN ONLINE

Tips Jualan Online Tanpa Modal Untuk Pemula

Berikut ini 10 tips atau cara agar jualan online laris dan cepat laku

1. Batasi jumlah produk yang akan Anda jual
Lho? Kenapa? Bukankah lebih banyak produk yang dijual akan lebih baik hasilnya? Dan konsumen pastinya memiliki lebih banyak pilihan?. Ketika konsumen Anda berikan begitu banyak pilihan, hasilnya adalah mereka akan bingung dan gagal fokus untuk membeli produk yang mana.

Hal ini juga telah dibuktikan oleh penelitian yang dilakukan oleh Prof. Sheena Iyengar.

Penelitian dilakukan dengan cara menjual selai pada dua hari masing-masing hari sabtu. Pada hari sabtu pertama Prof. menjual 24 macam selai sedangkan pada hari kedua sang Prof. menawarkan hanya 6 macam selai. Alhasil, pada sabtu pertama banyak sekali pengunjung yang tertarik melihat dan mencicipi namun tidak membeli sedangkan pada sabtu kedua lebih dari 60 persen dari pengunjung membeli selai dengan rasa yang berbeda.

Yang perlu diperhatikan adalah, ketertarikan pengunjung tidak selalu selaras dengan minat mereka untuk membeli. Nah, cara meng-aplikasi-kannya dalam bisnis online adalah dengan cara:

Buatlah kategori pada bar navigasi untuk memudahkan pencarian karena pada intinya pelanggan tidak mau ribet.

Tampilkan produk paling populer dan terbaru pada homepage dengan tetap membatasi jumlah new released product. Trik ini cukup jitu dalam menarik minat klien sebab umumnya public akan tertarik untuk membeli produk yang berlabel dua kata “terbaru” dan “terpopuler”. Ini berarti produk yang Anda tampilkan sedang up to date dan juga diminati oleh banyak orang.

Recommended or similar product and the supporting products are available. Buatlah up shell dan juga cross cell utamanya pada halaman produk website online Anda. Pada bagian ini Anda bisa menampilkan produk yang sama tetapi dengan fitur yang berbeda sebagai pilihan. Atau Anda bisa melengkapinya dengan product pendukung seperti aksesoris. Ketiga hal tersebut akan membuat toko online Anda ramai pengunjung sebab pada dasarnya konsumen tidak ingin dibuat pusing dengan begitu banyak pilihan yang membingungkan.

2. Memperkenalkan kepada teman Anda
Anda pebisnis online pemula? Hal penting yang bisa Anda lakukan sebagai tahap awal bisnis online adalah dengan memperkenalkan lapak Anda pada teman dekat dan juga kerabat Anda. Ini adalah cara konvensional yang sedikit banyak akan memberi kontribusi bagi Anda khususnya yang tinggal di lingkungan pedesaan dan minim pengguna koneksi internet.

3. Promosi melalui marketplace

Singkatnya, jika Anda pebisnis pemula yang belum popular, Anda bisa mencoba mendongkrak popularitas Anda dengan cara berjualan di marketplace terkenal seperti tokopedia.com, bukalapak.com, berniaga.com dan lain sebagainya. Setelah Anda barang Anda cukup banyak diminati, Anda bisa memaksimalkan lapak online Anda sendiri.

4. Promosi melalui social media

Buatlah akun sosial media khusus untuk bisnis online Anda . Berilah nama akun yang berbau bisnis lalu tampilkan produk yang ingin Anda jual beserta fitur lengkapnya. Sedikit banyak strategi ini akan menjaring minat teman-teman dekat Anda yang kebetulan sedang aktif di sosial media.

5. Promosi melalui web

Jika Anda merasa kurang puas promosi lewat social media, Anda bisa membuat blog baru yang khusus untuk bisnis online Anda. Anda bisa meng-kategorikan produk yang Anda jual dan menampilkan fitur secara rinci sehingga klien akan tertarik dengan produk Anda.

6. Jualan pada event-event tertentu

Nah, ini adalah waktunya Anda membumi dan unjuk gigi. Jika Anda sudah memiliki lapak online dengan produk milik Anda sendiri, Anda bisa promosi secara offline sambil membuka stand di bazar atau acara-acara lain sekaligus membagikan selebaran mengenai lapak online Anda.

7. Riset produk yang mudah dijual secara online

Anda bisa melakukan riset produk apa yang sering dijual secara online dengan cara melihat produk-produk di lapak online yang sudah terkenal. Atau anda bisa menjual produk dengan cara melihat kebutuhan Anda sendiri, semisal baju, kosmetik, sepatu, sandal, makanan kering ringan dan lain sebagainya. Setelah Anda mengetahui produk yang tepat yang akan Anda jual, Anda bisa mencari informasi misalkan mengenai tips atau cara jualan baju online, dan sebagainya.

8. Carilah alasan kenapa seseorang harus membeli produk Anda

Jika Anda sudah tahu bahwa produk yang Anda jual sangat dibutuhkan oleh publik, Anda akan dengan mudah meyakinkan pelanggan bahwa barang yang Anda jual pas dan bermanfaat untuk mereka.

9. Pilih sistem bisnis online yang tepat

Jika Anda pemula yang sedang berusaha membuka peluang usaha sampingan, jangan buru-buru mengeluarkan modal cukup banyak dengan menjadi owner dari semua produk yang Anda jual. Anda bisa belajar memahami marketing online lebih jauh dengan cara menjadi dropshipper atau reseller terlebih dahulu. Setelah Anda paham peta pemasaran, paham karakter dan kebiasaan pengunjung serta cukup modal, Anda bisa mempromosikan produk Anda sendiri yang tentunya keuntungannya akan lebih banyak.

10. Menjalankan marketing online dengan efektif dan efisien.
Cara melakukan marketing online yang efektif adalah dengan prinsip pada ketiga hal berikut :

Berjualan tetapi tidak menjual. Sebagai pemilik produk, Anda bisa mempromosikan produk Anda dengan cara memainkan logika klien yang bisa Anda ketahui dari permasalahan apa yang diutarakan. Disini Anda bisa masuk sebagai problem solver dengan bahasa yang lebih halus dan tidak terkesan memaksakan.

Mengetahui waktu yang tepat untuk mem-prospek klien. Ketidaktepatan Anda secara waktu dan kondisi dalam memprospek klien akan berakibat fatal, yaitu klien akan bad mood dan juga tidak menutup kemungkinan akan kehilangan pelanggan.

Kalimat yang tepat untuk membujuk pembeli. Arahkan klien untuk membeli produk Anda dengan menanyakan “Anda pilih mana?” dan bukan “Anda mau beli atau tidak?” sebagai ending dari proses negosiasi antara Anda dengan klien Anda.

Tips mengenai cara jualan online agar cepat laku diatas jika Anda tekuni dan terapkan mulai dari detik ini juga di toko online anda, maka akan mampu mengubah kondisi finansial Anda dari yang semula hanya dropshipper atau reseller menjadi owner dengan laba harian yang menggiurkan. Selamat mencoba.