Totok Wajah
Totok Wajah

Rp 200,000

Terjual : Disukai :
Dilihat : Stok :
Totok Wajah


10 Manfaat Totok Wajah Untuk Kecantikan

Wajah yang cantik, tampak segar, dan mempesona merupakan dambaan setiap wanita. Banyak cara yang dapat dilakukan untuk mendapatkannya, mulai dari memperbaiki kualitas riasan, mengkonsumsi berbagai macam obat-obatan, hingga melakukan operasi plastik. Selain membutuhkan biaya yang tidak sedikit, cara-cara tersebut juga bisa menimbulkan efek yang tidak aman dan justru membahayakan bagi Anda.

Lalu, adakah solusi agar kita bisa menghindari cara-cara tersebut, tapi tetap bisa terlihat cantik dan mempesona? Para ahli kecantikan telah banyak memberikan solusi agar kita tetap bisa tampil cantik tanpa mengalami resiko, salah satunya adalah dengan melakukan terapi totok pada wajah, yaitu terapi pemijatan pada daerah wajah dengan penggunaan teknik-teknik khusus dan bertujuan untuk pengaktifan titik-titik aura pada wajah, sehingga wajah akan terlihat lebih cerah, lebih kencang, serta terlihat awet muda.

Tahapan Totok Wajah
Terapi ini didahului dengan pemijatan anggota tubuh secara menyeluruh selama beberapa waktu. Hal ini bertujuan agar otot-otot dan syaraf di tubuh mengendur. Selain itu, dengan pijatan tersebut tubuh akan menjadi lebih rileks. Setelah pemijatan, dilanjutkan dengan menotok beberapa bagian tubuh untuk melancarkan peredaran darah sebelum masuk ke bagian inti yaitu wajah.

Setelah dilakukan pemijatan, tahap selanjutnya adalah dengan menotok beberapa anggota tubuh yang tujuannya untuk melancarkan sistem peredaran darah.

Langkah selanjutnya yang merupakan inti dari terapi ini adalah dengan melakukan pemijatan pada beberapa area wajah seperti area garis senyum, pelipis, alis bagian atas, dan daerah pangkal hidung.
Dari tahapan-tahapan tersebut diatas, mungkin Anda berfikir bahwa tata cara melakukan totok wajah tidaklah sulit. Akan tetapi, hal itu sebaiknya dilakukan oleh seorang ahli untuk menghindari terjadinya kesalahan, seperti kesalahan saat melakukan penekanan atau penotokan pada area wajah.
Lalu apa manfaat totok wajah ? Dengan melakukan terapi totok wajah, Anda akan dapat merasakan berbagai macam manfaat atau sensasi yang berbeda dari sebelumnya, diantaranya adalah :

1. Dapat merubah suasana hati atau mood
Dengan melakukan totok wajah, dapat membantu menurunkan tingkat kecemasan serta dapat meningkatkan suasana hati atau mood Anda. Sebuah studi yang dilakukan oleh Pengguna Science Institute pada tahun 2008 dengan melakukan tes psikologi dengan terapi pijat di area wajah yang diberikan selama +/- 45 menit menunjukkan adanya perbaikan terhadap suasana hati dan tingkat kecemasan secara signifikan. Hal ini akan membantu Anda untuk mengurangi stress dan perasaan lelah. Baik untuk mood

2. Mencegah keriput
Stres yang dialami sehari-hari sering kali dapat mengakibatkan ketegangan pada otot. Hal itu bisa menimbulkan garis-garis keriput pada dahi dan garis antara alis dan sepanjang garis bibir yang merupakan tanda-tanda terjadinya penuaan dini. Dengan pijatan lembut pada daerah wajah secara rutin dapat membantu mengendurkan otot-otot yang ketat serta mengurangi garis-garis yang terbentuk. Terapi tersebut dapat juga dikombinasikan dengan penerapan pelembab hydrating yang juga dapat membantu mengurangi garis-garis keriput, kulit kering, serta tampilan flek-flek hitam pada wajah. Baik mencegah keriput

3. Dapat membantu meringankan gejala sinusitis dan alergi
Totok wajah juga dapat membantu meringankan gejala alergi, seperti kemacetan sinus yang disebabkan oleh adanya penumpukan lendir di daerah sinus sehingga menyebabkan tekanan, bengkak dan sakit kepala. Dengan melakukan terapi totok wajah dapat membantu memobilisasi sekresi, meningkatkan drainase dan mengurangi kemacetan pada daerah tersebut. Baik meringankan sinusitis

4. Detoksifikasi tubuh
Terapi totok wajah juga dapat merangsang pembuluh limfatik dan dapat mengeluarkan racun-racun dari daerah wajah. Sistem limfatik memainkan peranan yang sangat penting dalam kesehatan yaitu dengan menghilangkan racun-racun dalam tubuh.

Belum ada ulasan

Mulai diskusi dengan seller jika Anda memiliki pertanyaan

Belum ada diskusi

Pesan Jasa
Berhasil ditambahkan!